Facebook

banner image

Jalan Kaki Yuk!

 

Jalan kaki adalah olahraga termudah dan termurah.  Jalan kaki bisa dilakukan dengan kecepatan yang beragam dan durasi yang sering dianjurkan adalah 30 menit sehari.  Mereka yang belum terbiasa jalan kaki selama 30 menit dapat melakukannya secara bertahap dimulai dari 10 menit, 15 menit, 20 menit lalu 30 menit.  Pertama-tama jalan santai saja lalu agak cepat dan jalan cepat.
Lakukan jalan kaki ringan selama 2 bulan agar tubuh dan jantung terbiasa setelah itu bisa dipilih untuk berjalan lebih cepat serta ditambah waktunya.

Jalan kaki memiliki banyak sekali manfaat diantaranya :
1.  Mengurangi resiko serangan jantung
2.  Menekan kemungkinan terserang stroke
3.  Berat badan stabil, bahkan dapat turun
4.  Mencegah diabetes
5.  Mencegah osteoporosis atau pengeroposan tulang
6.  Mengusir depresi atau stres
7.  Mengurangi gejala asma

Dengan jalan kaki akan menguatkan otot jantung dan mempercepat metabolisme tubuh.  Tapi sebagaimana olahraga lainnya jalan kaki juga perlu persiapan dan cara yang benar.  Persiapan yang harus ada sebelum jalan kaki adalah sepatu yang tepat dan nyaman dan rute yang benar.  Jika anda naik kendaraan ke tempat beraktifitas maka usahakan turun atau parkir agak jauh dari tempat tujuan; gunakan tangga untuk ke lantai atas atau sisakan dua sampai tiga lantai saja;  Mulailah dengan perlahan dan semakin cepat; minumlah segelas air setelah jalan kaki; buat suasana menyenangkan dengan mengajak teman.


Jalan Kaki Yuk! Jalan Kaki Yuk! Reviewed by Fitriani Razak on 20.05 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.